Ide Membuat Graphic Design Twibbon 17 Agustus

Twibbon 17 Agustus – Sebentar lagi bangsa Indonesia akan merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-76. Buat kamu yang ingin memeriahkan perayaan HUT RI ke-76, salah

Hadi

Twibbon 17 Agustus – Sebentar lagi bangsa Indonesia akan merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-76. Buat kamu yang ingin memeriahkan perayaan HUT RI ke-76, salah satunya dengan membuat twibbon 17 Agustus yang menarik. Sudah tahu apa itu Twibbon?

Apa itu Twibbon

Twibbon adalah aplikasi yang menyediakan sebuah template dalam bentuk bingkai foto yang dapat kamu edit dan design sendiri untuk berbagai keperluan.

Nah di perayaan HUT RI ini contohnya, kamu bisa memilih dan edit sendiri bingkai foto kamu dan membagikannya di media sosial kamu seperti Instagram, facebook, twitter dan lainnya.

Menggunakan aplikasi ini tidak sulit, apalagi bagi kamu yang masih awam dalam graphic design. Biasanya bagi orang yang paham bisa menggunakan aplikasi atau software seperti Photoshop, Coreldraw, Picsart atau Canva.

Banyak aplikasi graphic design yang juga bisa kamu gunakan hanya dengan smartphone.

Jika kamu tidak mau ribet buat urusan graphic design untuk membuat Twibbon, gunakan saja aplikasi twibbon online yang sudah ada. Salah satu contohnya adalah twibbonize.

Website ini menyediakan banyak template yang bisa kamu gunakan untuk membuat twibbon perayaan seperti 1 Muharram, HUT RI dan lainnya. Berikut ini cara membuat Desain Twibbon 17 Agustus yang menarik.

Cara Membuat Desain Twibbon 17 Agustus

  1. Siapkan Foto yang akan digunakan untuk membuat Twibbon
  2. Pilih yang paling cakep biar banyak yang like
  3. Buka Browser di Smartphone kamu dan ketik twibbonize.com
  4. Cari tema 17 Agustus atau sesuaikan dengan hari perayaan yang diinginkan
  5. Pilih salah satu template sesuai selera kamu, kemudian pilih foto
  6. Upload Foto yang sudah kamu siapkan sebelumnya
  7. Edit dan atur posisinya sesuai keinginan kamu
  8. Pilih Crop dan selesai
  9. Tekan tombol download dan simpan ke HP
  10. Bagikan di postingan medsos kamu

Mudah, bukan? Kamu bisa berkreasi sendiri sebelum mendownloadnya. Bisa dengan menambahkan kata-kata ucapan atau logo komunitas jika ada.

Jadi berkreasi menggunakan Twibbon ini sangat menyenangkan. Karena proses editing Graphic Design lebih mudah dan siapa pun bisa melakukannya melalui HP. Jadi, tunggu apa lagi, ayo meriahkan HUT RI ke-76 dengan ide Graphic Design Twibbon buatan kamu sendiri.

Hadi

Seorang penulis artikel blog yang berbakat dengan kecintaan yang mendalam terhadap dunia tulis-menulis. Dilahirkan dan dibesarkan di kota kecil di Indonesia, Hadi menemukan hasratnya dalam menulis sejak usia muda.

Related Post